Buser Presisi

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

Pasiops Kodim Solo Tegaskan Prajurit Jangan Malas Berolahraga

Surakarta - Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0735/ Surakarta  melaksanakan kegiat...

Postingan Populer

Kamis, 08 Januari 2026

Pasiops Kodim Solo Tegaskan Prajurit Jangan Malas Berolahraga

Surakarta - Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0735/ Surakarta  melaksanakan kegiatan Aerobik (lari pagi) yang diikuti oleh seluruh anggota Makodim baik militer maupun PNS yang bertempat di lapangan Stadion Manahan Surakarta pada   Kamis  (08/01/2026).

Sebelum pelaksanaan lari aerobik, kegiatan diawali dengan pelaksanaan Apel pagi, Kemudian dilanjutkan dengan pemanasan agar otot-otot pada tubuh khususnya pada tangan dan kaki menjadi lebih lentur sehingga terhindar dari cedera otot serta menunjang kelancaran pada saat berlari maupun gerakan olahraga lainnya.

Pemanasan berfungsi juga untuk meningkatkan volume paru-paru sehingga 
dalam pelaksanaan olah raga dapat menghirup Oksigen [02] secara maksimal.

Setelah senam pemanasan selesai, sebelum lari Perwira Seksi Operasional (Pasiops) Kodim Kapten Inf Tri Sakti Kristiyoso memberikan pengarahan kepada seluruh Anggota untuk yang kurang sehat atau kondisi tubunya kurang fit untuk olah raga dengan jalan kaki saja, Namun bagi personil yang tidak ada kendala dengan kesehatan supaya melaksanakan lari sesuai petunjuk.
 
Lebih lanjut Pasiops mengajak kepada seluruh anggota supaya jangan malas berolahraga, karena sebagai satuan komando teritorial kita juga dituntut untuk menjaga kesehatan dan stamina fisik supaya tetap prima dan siap melaksanakan tugas-tugas kewilayahan.

"Siapa lagi yang akan menjaga kesehatan dan stamina fisik kita kalau bukan dari diri kita sendiri, Laksanakan kegiatan ini dengan serius dan tetap semangat."Pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Cegah Terjadinya Banjir Dan Genangan Air Babinsa Purwosari Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air

Surakarta - Bertempat saluran air RT.3 RW.8 Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta Serka Murdianto bersama dengan Linmas dan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti membersihkan rumput liar yang di saluran air.

Ditegaskan Serka Murdianto selaku Babinsa dirinya selalu hadir mengajak warga untuk peduli dengan lingkungan dan menjadi motivator pengerak masyarakat dalam kegiatan kerja bakti.

"Kegiatan kerja bakti kali ini fokus pada pembersihan saluran air yang di tumbuhi rumput liar yang bisa menimbulkan banjir dan genangan air pada waktu hujan."ujarnya.

Lebih lanjut ditambahkannya pembersihan bersama warga dan linmas rutin dilaksanakan setiap hari kamis apalagi sekarang cuaca tidak menentu dan sering hujan lebat disertai angin kencang dan wilayah yang kita laksanakan kerja bakti sering terjadi genangan air sehingga kita laksanakan kerja bakti.

"Kami berharap melalui kegiatan ini akan membangkitkan semangat gotong royong terhadap masyarakat dalam berbagai kegiatan, semoga dengan kegiatan kerja bakti ini wilayah kelurahan Purwosari akan lebih bersih dan lingkungan akan terpelihara dengan baik."pungkas Serka Murdianto.

Penulis : Arda 72

Kapolri-Ketua Komisi IV Pimpin Panen Raya Jagung Serentak, Wujud Nyata Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Bekasi - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar Panen Raya Jagung Serentak sebagai wujud nyata komitmen dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Kegiatan tersebut dilaksanakan di perkebunan jagung Kampung Tembong Gunung, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 8 Januari 2025.

Panen raya jagung ini merupakan bagian dari peran aktif Polri dalam memperkuat sinergi lintas sektor guna menjaga ketersediaan pangan nasional serta mendukung program strategis pemerintah di bidang pertanian.

Kegiatan panen raya dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigir Prabowo dan Ketua Komisi IV DPR RI, Ibu Siti Hediati Hariyadi serta dihadiri oleh Menteri Pertanian RI,  Direktur Utama Perum Bulog, Pejabat Utama Mabes Polri,  Irwasum Polri, Asisten SDM Kapolri, Asisten Logistik Kapolri, Kepala Divisi Humas Polri, dan Kapolda Metro Jaya.

Selain dilaksanakan secara langsung di Kabupaten Bekasi, kegiatan panen raya jagung serentak ini juga diikuti secara daring oleh para Kapolda dan Kapolres jajaran dengan melibatkan (Forkopimda) setempat di lokasi panen jagung di wilayahnya masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten SDM Kapolri dalam laporannya menyampaikan bahwa sepanjang tahun 2025 Polri telah melakukan upaya serius dan berkelanjutan dalam mendukung ketahanan pangan melalui program penanaman jagung secara nasional.
“Sepanjang tahun 2025, Polri melalui Gugus Tugas Ketahanan Pangan telah melaksanakan penanaman jagung dengan total luas mencapai 651.196,35 hektare di berbagai wilayah Indonesia,” ujar As SDM Kapolri.

Ia menjelaskan, upaya tersebut menjadi bagian dari kontribusi nyata Polri dalam memperkuat sektor pertanian nasional, sekaligus memastikan ketersediaan pangan bagi masyarakat.

“Program ini tidak hanya bertujuan meningkatkan produksi jagung nasional, tetapi juga untuk mendukung kesejahteraan petani serta memperkuat ketahanan pangan nasional secara berkelanjutan,” lanjutnya.

Melalui panen raya jagung serentak ini, Polri menegaskan perannya tidak hanya sebagai institusi penjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga sebagai bagian dari solusi strategis nasional dalam menghadapi tantangan pangan ke depan.

Polri berharap sinergi yang terbangun antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, petani, dan seluruh pemangku kepentingan dapat terus diperkuat guna mewujudkan kemandirian pangan nasional yang tangguh dan berkelanjutan.

((Bang keling)) 

Pemkab Cirebon Tanam Pohon untuk Mitigasi Banjir dan Lestarikan Lingkungan

KABUPATEN CIREBON — Pemerintah Kabupaten Cirebon melaksanakan kegiatan penanaman pohon di lahan milik pemerintah daerah seluas 4.500 meter persegi atau kawasan City Land sebagai bagian dari upaya pelestarian lingkungan sekaligus mitigasi risiko banjir.

Wakil Bupati Cirebon, Agus Kurniawan Budiman mengatakan, kegiatan tersebut menjadi langkah konkret pemerintah daerah dalam menjaga keseimbangan alam, terutama di tengah masih tingginya intensitas curah hujan pada tahun ini.

“Penanaman pohon ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk melestarikan alam dan mengurangi risiko banjir di Kabupaten Cirebon,” kata pria yang akrab disapa Jigus ini, Rabu (7/1/2025).

Menurutnya, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi pengembang perumahan, masyarakat, serta seluruh perangkat daerah agar turut melakukan penanaman pohon di wilayah masing-masing.

“Ke depan, penanaman pohon tidak hanya dilakukan di lokasi ini, tetapi juga di area lain, terutama di lahan terbuka hijau dan kawasan perumahan,” ujarnya.

Jigus menyebutkan, pemerintah daerah akan memprioritaskan penanaman pohon di wilayah dengan kontur tanah berbukit dan daerah yang rawan terjadi limpasan air saat hujan deras.

Ia mengungkapkan, banjir yang terjadi sebelumnya di Kabupaten Cirebon dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya penyatuan aliran sungai dari sejumlah sumber air.

“Banjir kemarin cukup besar, salah satu penyebabnya karena beberapa sumber air menyatu menjadi satu aliran, selain adanya sedimentasi sungai,” katanya.

Selain itu, Jigus menegaskan penanganan banjir memerlukan kolaborasi dengan seluruh pihak, termasuk peran aktif masyarakat untuk tidak membuang sampah ke sungai.

Ia menambahkan pemerintah daerah terus berupaya melakukan penanganan banjir agar dampaknya dapat dikurangi, mengingat berdasarkan informasi BMKG intensitas hujan diperkirakan masih berlangsung hingga April.

Sementara itu, Kepala Bidang Hortikultura dan Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon, Durahman Jaya Supena mengatakan, penanaman pohon tersebut merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam menjaga keberlanjutan sumber daya air.

Ia menyebutkan jenis tanaman yang ditanam adalah pohon trembesi, karena memiliki akar yang kuat dan mampu meningkatkan daya resap tanah, sekaligus memberikan manfaat ekologis dan agronomis.

“Kami berharap kegiatan penanaman pohon dapat dilakukan secara berkelanjutan di berbagai lokasi marginal, sehingga Kabupaten Cirebon semakin hijau dan memiliki lingkungan yang lebih lestari,” pungkasnya. (A.Rahmat)

Kapolres Cirebon Kota Pimpin Sertijab Kabag Log dan Kasat Resnarkoba

Cirebon Kota – Polres Cirebon Kota melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan Kabag Log Polres Cirebon Kota dan Kasat Resnarkoba Polres Cirebon Kota yang berlangsung di halaman Mapolres Cirebon Kota, Kamis (08/01/2026), sebagai bagian dari dinamika organisasi dan pembinaan karier personel Polri.

Upacara serah terima jabatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB hingga 08.30 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., selaku Inspektur Upacara. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka kesinambungan kepemimpinan serta peningkatan kinerja satuan kerja di lingkungan Polres Cirebon Kota.

Dalam pelaksanaan upacara, Kapolres Cirebon Kota didampingi Komandan Upacara IPDA Muhamad Nurul Fajar, S.H., M.M., dengan melibatkan peserta upacara yang terdiri dari satu peleton perwira pertama, satu peleton Dalmas, satu peleton Unit Pengamanan Objek Vital, satu peleton gabungan staf, serta peleton dari Satlantas, Satintelkam, Satreskrim, Satresnarkoba, dan ASN Polres Cirebon Kota.

Rangkaian kegiatan upacara diawali dengan acara persiapan, dilanjutkan acara pendahuluan berupa laporan Perwira Upacara dan kesiapan pasukan. Memasuki acara pokok, Inspektur Upacara memasuki lapangan upacara, menerima penghormatan pasukan, serta menerima laporan Komandan Upacara.

Prosesi serah terima jabatan dilakukan secara resmi melalui pembacaan Keputusan Kapolda Jawa Barat, penanggalan dan penyematan tanda jabatan, serta pengambilan sumpah jabatan yang didampingi rohaniawan. Selanjutnya dilakukan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, Berita Acara Pengambilan Sumpah, dan Pakta Integritas yang disaksikan langsung oleh Inspektur Upacara.

Jabatan Kabag Log Polres Cirebon Kota resmi diserahterimakan dari Kompol Yanto Risdianto, S.H., M.H. kepada Kompol Didin Jarudin, S.Sos., M.M. Sementara itu, jabatan Kasat Resnarkoba Polres Cirebon Kota diserahterimakan dari AKP Otong Jubaedi, S.H., M.A.P. kepada AKP Shindi Al Afghany, S.H., M.H.

Selama pelaksanaan upacara serah terima jabatan berlangsung, situasi terpantau tertib, lancar, dan kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan sesuai dengan tata upacara dan ketentuan yang berlaku di lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari mekanisme pembinaan personel Polri yang bertujuan untuk penyegaran organisasi. Rotasi jabatan juga menjadi sarana pengembangan karier personel sesuai dengan penilaian kinerja dan kebutuhan organisasi.
Kasi Humas Polres Cirebon Kota AKP M. Aris Hermanto menjelaskan bahwa mutasi dan serah terima jabatan merupakan hal yang wajar dalam institusi Polri. “Serah terima jabatan ini diharapkan mampu membawa semangat baru, meningkatkan profesionalisme, serta memperkuat kinerja Polres Cirebon Kota dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

((Bang keling)) 

Kapolresta Cirebon Tegaskan Komitmen Polri dalam Pelestarian Lingkungan dan Mitigasi Bencana Alam


Cirebon – Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., menegaskan komitmen Polri dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup sekaligus mencegah terjadinya bencana alam dengan menghadiri kegiatan Penanaman Pohon Bersama di kawasan Perumahan City Land, Kelurahan Sumber, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (7/1/2026).

Kehadiran Kapolresta Cirebon dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan nyata Polri terhadap upaya pemerintah daerah dan seluruh pemangku kepentingan dalam menjaga keseimbangan ekosistem serta mengurangi risiko bencana alam, seperti banjir, tanah longsor, erosi, dan krisis ketersediaan sumber daya air.

Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol Imara Utama menekankan bahwa penanaman pohon memiliki peran strategis sebagai langkah preventif dalam menghadapi ancaman bencana hidrometeorologi yang kerap terjadi akibat kerusakan lingkungan.

“Penanaman pohon ini merupakan langkah konkret dalam upaya pencegahan bencana alam, seperti banjir dan tanah longsor. Akar pohon mampu memperkuat struktur tanah, meningkatkan daya serap air, serta mengurangi risiko erosi. Dengan lingkungan yang terjaga, keselamatan dan kesejahteraan masyarakat dapat lebih terjamin,” tegas Kapolresta Cirebon.

Menurutnya, upaya pelestarian lingkungan tidak dapat dilakukan secara parsial, melainkan membutuhkan kolaborasi lintas sektor. Oleh karena itu, Polresta Cirebon siap bersinergi dengan pemerintah daerah, TNI, kejaksaan, DPRD, serta pihak swasta dalam mewujudkan pembangunan yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.

Kapolresta Cirebon juga menyampaikan bahwa lingkungan yang lestari memiliki korelasi langsung dengan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat. Pencegahan bencana sejak dini merupakan bagian dari tugas Polri dalam melindungi masyarakat.

“Menjaga lingkungan berarti menjaga kehidupan dan masa depan generasi mendatang. Polri hadir tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam upaya preventif demi menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan berkelanjutan,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan penanaman pohon bersama ini diikuti oleh unsur Forkopimda, pejabat utama Polresta Cirebon, OPD terkait, serta pihak pengembang ASP Land Group. Kegiatan diawali dengan pembukaan, menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan doa, sambutan, hingga penanaman pohon secara serentak dan foto bersama.

Kapolresta Cirebon memastikan Polri terus mendukung program pelestarian lingkungan sebagai bagian dari strategi pencegahan bencana alam dan penguatan ketahanan wilayah Kabupaten Cirebon.

((Bang keling)) 

Polresta Cirebon Dukung Swasembada Pangan 2026, Panen Raya Jagung Serentak Hasilkan 3 Ton Jagung Pipil

Cirebon – Dalam rangka mendukung Program Swasembada Pangan Nasional Tahun 2026, Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak pada Kamis, 8 Januari 2026, bertempat di Blok Ciwareng RT 01 RW 02, Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.

Kegiatan Panen Raya Jagung Serentak ini dilaksanakan secara nasional melalui sarana Zoom Meeting dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., serta diikuti oleh seluruh jajaran Polda, Polres, Polresta, dan Polrestabes di seluruh Indonesia dari wilayah masing-masing.

Di Kabupaten Cirebon, kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag.,  Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Dr. Sofhi Zulfia, S.H., M.H., Kasdim 0620/Kabupaten Cirebon Mayor Arm. Sulkhan, serta Kasubsi I Seksi Intelijen Febri Eka Pradana, S.H.

Turut hadir mendampingi jalannya kegiatan para Pejabat Utama Polresta Cirebon yang terdiri dari para Kabag, Kasat, dan Kasi, para Kapolsek jajaran Polresta Cirebon, Danramil Sumber, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Cirebon, Kepala Perum Bulog Kabupaten Cirebon, Camat Dukupuntang, Kuwu Desa Sindangjawa, serta unsur tokoh pemuda dan tokoh masyarakat Desa Getrakmoyan yang berjumlah kurang lebih 30 orang.

Pada kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal IV ini, estimasi hasil panen di lokasi mencapai sekitar 3 ton jagung pipil, yang menjadi salah satu kontribusi nyata Polresta Cirebon dalam mendukung ketahanan pangan daerah maupun nasional.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan panen raya ini merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung program strategis nasional di bidang pangan, khususnya penguatan komoditas jagung.

“Polri tidak hanya hadir dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga berperan aktif mendukung program pemerintah, salah satunya melalui pendampingan dan dukungan terhadap sektor pertanian. Panen Raya Jagung Serentak ini menjadi bukti nyata keterlibatan Polri dalam mendukung Swasembada Pangan Nasional Tahun 2026,” ujar Kapolresta Cirebon.

Lebih lanjut disampaikan, berdasarkan data produksi jagung di wilayah hukum Polresta Cirebon, total hasil panen jagung dari Kuartal I hingga Kuartal IV mencapai 1.980,035 ton, dengan total luas lahan tanam sebesar 452,345 hektare. Capaian tersebut menunjukkan adanya sinergi yang kuat antara Polri, pemerintah daerah, TNI, instansi terkait, serta masyarakat dan para petani dalam mengoptimalkan sektor pertanian jagung.

Kapolresta Cirebon menambahkan bahwa keberhasilan tersebut tidak terlepas dari dukungan seluruh pihak serta peran aktif masyarakat petani yang terus berupaya meningkatkan produktivitas pertanian. Polresta Cirebon berkomitmen untuk terus mengawal dan mendukung program ketahanan pangan sebagai bagian dari upaya mewujudkan kemandirian dan kedaulatan pangan nasional.

Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag. dalam kesempatan tersebut turut mengapresiasi keterlibatan Polresta Cirebon dan seluruh stakeholder yang telah berkontribusi dalam menyukseskan program swasembada pangan, khususnya melalui pengembangan dan optimalisasi pertanian jagung di Kabupaten Cirebon.
Melalui kegiatan Panen Raya Jagung Serentak ini, diharapkan dapat semakin memotivasi para petani untuk meningkatkan hasil produksi pertanian, sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah sebagai bagian dari ketahanan pangan nasional.

Selama pelaksanaan kegiatan, seluruh rangkaian acara berlangsung tertib, aman, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari seluruh peserta dan masyarakat yang hadir. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi lintas sektor guna mendukung pembangunan nasional di bidang pangan.

((Bang keling)) 

Diduga Pungli atas Bantuan Pertanian, Oleh Kades dan Ketua Gapoktan Desa Pematang Kuing Tutup Mata

BATU BARA, Buser Persis.Com - Di tengah tantangan yang dihadapi para petani dalam menjalankan usahatani, bantuan dari pemerintah seharusnya menjadi angin segar yang meringankan beban mereka. Namun, kenyataan yang terjadi di Desa Pematang Kuing, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, menunjukkan bahwa tidak semua berjalan sesuai harapan. 

"Diduga dimintai bayaran uang atas bantuan yang seharusnya diterima secara cuma-cuma. Alasan yang diajukan antara lain untuk biaya transportasi dan biaya materai." Kata Sumber dari kelompok tani yang tidak ingin disebutkan identitasnya. Rabu (8/1/2026), di Pematang Kuing.
 
Menurut sumber tersebut, bantuan pemerintah khusus untuk petani seperti bibit padi, dolomit, dan racun hama mestinya diberikan secara gratis, karena semua anggaran terkait telah diperhitungkan sejak awal sebelum proses penyaluran dilakukan. "Namun parahnya di desa kami Pematang Kuing ini, ada kesan ajang bisnis." Ujar sumber saat berbincang di warung kopi setempat. 

Pertanyaan besar yang muncul adalah apakah pejabat di Dinas Pertanian Kabupaten Batu Bara benar-benar tidak mengetahui kondisi ini, ataukah mereka sengaja menutup mata terhadap praktik yang tidak pantas ini.
 
Dalam menghadapi kasus dugaan pungli di Desa Pematang Kuing, Ketua Republik Corruption Watch (RCW) Kabupaten Batu Bara, Ali Umar SH, menyampaikan pandangan yang bijaksana. Menurutnya, Kepala Desa (Kades) Pematang Kuing tidak boleh tinggal diam dan mengabaikan masalah yang terjadi di wilayahnya sendiri. 

Selain itu, peran Ketua Gapoktan juga menjadi sorotan penting, terutama terkait koordinasi yang dilakukan dengan dinas pertanian terkait dan Kepala Desa setempat. 

Keberadaan Kepala Desa dan Ketua Gapoktan yang tinggal di Desa Pematang Kuing membuat mereka memiliki akses informasi yang lebih dekat dibandingkan dengan petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), Balai Penyuluhan Pertanian (BPP), dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang tidak bertempat tinggal di desa tersebut.
 
"Jika Ketua Gapoktan dan Kepala Desa tidak bereaksi atas problem ini, maka kami menduga mereka bagian dari oknum yang tegah memancing di air keruh, mengambil keberuntungan di tengah kesusahan para petani di desanya," tegas Ali Umar. 

Tidak hanya berhenti pada itu, RCW Kabupaten Batu Bara juga akan melakukan investigasi mendalam dan membuat kajian khusus terkait bantuan yang telah diterima oleh petani, serta mengidentifikasi siapa saja oknum yang terlibat dalam praktik pungli tersebut.
 
Karena masalah ini menyangkut program yang dikelola oleh Kementerian Pertanian, Ali Umar menjelaskan bahwa pihaknya akan segera mengirimkan surat resmi kepada Menteri Pertanian untuk menyampaikan kondisi yang terjadi dan meminta tindakan yang tepat agar program bantuan dapat benar-benar memberikan manfaat kepada para petani yang berhak menerimanya.
 
Diduga Praktik pungli terhadap bantuan petani bukan hanya masalah keuangan semata, tetapi juga menyentuh martabat dan harapan para petani yang bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat. 

"Semua pihak yang terkait harus bekerja sama secara sinergis untuk mengatasi masalah ini, sehingga bantuan pemerintah dapat sampai tepat sasaran dan benar-benar memberikan dampak positif bagi peningkatan produktivitas dan kesejahteraan petani di Kabupaten Batu Bara." Ungkap Umar.

Saat berita ini diterbitkan,  belum ada keterangan resmi dari Kades, Ketua Gapoktan Desa Pematang Kuing dan pihak terkait lainnya.
 
(SURYONO)

Poskamling Binaan Polres Bangka Barat Raih Juara 3 Lomba Poskamling Polda Babel dalam Rangka HUT Satpam ke-45



Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) Air Sikaw Dusun TB 6 Desa Mislak, Kecamatan Jebus, yang merupakan binaan Polres Bangka Barat, berhasil meraih Juara III Lomba Poskamling tingkat Polda Kepulauan Bangka Belitung dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Satpam ke-45 Tahun 2025.

Pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026, sekitar pukul 09.30 WIB, bertempat di Gedung Tribrata Polda Kepulauan Bangka Belitung. Penghargaan diberikan oleh Kapolda Kepulauan Bangka Belitung yang diwakili Direktur Binmas Polda Babel.

Dalam kegiatan tersebut, penghargaan diterima oleh Kasat Binmas Polres Bangka Barat, Bhabinkamtibmas Desa Mislak Brigpol Sandi Miranda, serta Ketua Poskamling Air Sikaw, Aprisa Saputra.

Kasat Binmas Polres Bangka Barat, Iptu Deki Wahyu Susanto, menyampaikan bahwa prestasi yang diraih Poskamling Air Sikaw merupakan hasil dari pembinaan yang berkesinambungan oleh Polres Bangka Barat melalui fungsi Binmas dan peran aktif Bhabinkamtibmas di lapangan.

"Prestasi ini merupakan bukti bahwa pembinaan Polres Bangka Barat terhadap Poskamling berjalan dengan baik. Poskamling Air Sikaw dinilai aktif, inovatif, serta mampu melibatkan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan secara swakarsa," ujar Iptu Deki Wahyu Susanto.

Ia menambahkan bahwa Poskamling tidak hanya berfungsi sebagai tempat ronda, tetapi juga menjadi sarana memperkuat kebersamaan warga serta mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Sementara itu, Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K., dalam keterangannya di tempat terpisah saat kegiatan syukuran HUT Satpam ke-45 di Polres Bangka Barat, memberikan apresiasi atas capaian Poskamling binaan jajarannya tersebut.

"Alhamdulillah, Poskamling binaan Polres Bangka Barat berhasil meraih Juara III lomba Poskamling tingkat Polda Kepulauan Bangka Belitung. Ini merupakan hasil sinergi dan kerja sama yang kuat antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan," ungkap Kapolres.

Kapolres menegaskan bahwa capaian ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran Polres Bangka Barat untuk terus meningkatkan pembinaan dan penguatan sistem keamanan lingkungan di seluruh wilayah hukum Polres Bangka Barat.

"Kami berharap prestasi ini dapat menjadi contoh bagi Poskamling lainnya di Bangka Barat agar terus aktif, inovatif, dan berperan dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," pungkas AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K.

Keberhasilan Poskamling Air Sikaw meraih juara juga tidak terlepas dari keaktifan dan inovasi masyarakat setempat, serta dukungan penuh dari Polres Bangka Barat melalui pendampingan Bhabinkamtibmas Desa Mislak, Brigpol Sandi Miranda, Polsek Jebus.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas peran Poskamling dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara swakarsa, memperkuat kebersamaan warga, serta mencegah gangguan kamtibmas di lingkungan desa.

(HR) 

Kapolres Bangka Barat Tegaskan Tidak Ada Ruang untuk Pelaku Kejahatan di Bangka Barat



Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K. menegaskan bahwa tidak ada ruang untuk pelaku kejahatan di Bangka Barat. Rabu, 7 Januari 2025

Penegasan tersebut disampaikan menyusul keberhasilan jajaran Polsek Jebus, Polres Bangka Barat, dalam mengungkap kasus pencurian dengan kekerasan yang terjadi di Desa Air Kuang, Kecamatan Jebus, Kabupaten Bangka Barat.

Kapolres menjelaskan bahwa peristiwa pencurian dengan kekerasan tersebut terjadi pada Kamis, 1 Januari 2026, sekitar pukul 13.30 WIB. Dalam kejadian itu, korban mengalami luka berat akibat senjata tajam, sementara pelaku melarikan diri ke luar daerah setelah melakukan aksinya.

"Kasus ini terjadi pada 1 Januari 2026. Pelaku sempat melarikan diri ke luar wilayah Bangka Barat, namun kami pastikan tidak ada ruang bagi pelaku kejahatan di Bangka Barat," tegas AKBP Pradana Aditya Nugraha.

Setelah menerima laporan, jajaran Unit Reskrim Polsek Jebus langsung melakukan penyelidikan intensif. Hasilnya, pada Senin, 5 Januari 2026, atau setelah beberapa hari pelarian, pelaku berhasil diungkap dan diamankan melalui koordinasi dengan kepolisian setempat di luar daerah.

Kapolres Bangka Barat menegaskan bahwa keberhasilan pengungkapan kasus ini menjadi bukti nyata komitmen Polres Bangka Barat dalam menindak tegas setiap bentuk kejahatan yang meresahkan masyarakat.

"Kami tegaskan kembali, tidak ada ruang untuk pelaku kejahatan di Bangka Barat. Siapapun pelakunya, meskipun berupaya kabur ke luar daerah, akan tetap kami kejar dan proses sesuai hukum yang berlaku," ujarnya.

Selain menegaskan penindakan hukum, Kapolres Bangka Barat juga mengimbau masyarakat agar terus berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas. 

Segera laporkan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya tindak kejahatan atau potensi gangguan keamanan," tambahnya.

Kapolres menutup pernyataannya dengan menegaskan bahwa Polres Bangka Barat akan terus meningkatkan upaya pencegahan dan penegakan hukum demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah Bangka Barat.

(HR)