Denkesyah 04.04.04 Surakarta Cek Kesehatan Juru Masak Di Dapur Umum TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0735/Surakarta

Media Buser Presisi

Media Buser Presisi
Ungkap Fakta Melalui Berita

Berita Terkini

Komitmen Kualitas dan K3 dalam Rehabilitasi SDN 2 Babadan

Pemerintah Kabupaten Indramayu, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, telah mengambil langkah signifikan dalam peningkatan fasilitas pend...

Postingan Populer

Sabtu, 11 Mei 2024

Denkesyah 04.04.04 Surakarta Cek Kesehatan Juru Masak Di Dapur Umum TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0735/Surakarta

Surakarta -  Babinsa  kelurahan kerten Serka Sugiman dan Sertu Bambang Anggota Koramil 01/ Laweyan kodim 0735/surakarta bersama dengan Tim Keslap Denkesyah 04.04.04//surakarta melaksanakan kegiatan pengecekan kesehatan Ibu -Ibu di Dapur Umum yang melayani konsumsi para pekerja kegiatan TMMD Sengkuyung tahap II. di Rt 2/9 kelurahan kerten kecamatan  Laweyan  Surakarta, Jum'at (10/05/2024).

Dikatakan Serka Sugiman pentingnya  Ibu -Ibu PKK   dalam menjaga kesehatan  untuk menyiapkan  makanan yang dikonsumsi oleh para pekerja menjadi perhatian khusus babinsa kerten,hal ini guna memastikan terpenuhinya jumlah gizi kalori maupun kesehatan bahan makanan yang dikonsumsi.

"Terpenuhinya kebutuhan konsumsi makanan sangat diperlukan guna menjaga tetap bugar dan sehatnya para pekerja guna mendukung kegaiatan TMMD Sengkuyung tahap II selesai sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan."ujarnya.

Penulis : Arda 72

0 comments:

Posting Komentar